Sunday, 16 October 2011

Membasmi Virus Ramnit (RECYCLER)

Beberapa hari yg lalu kebetulan di Sekretariat PUK FSP-SPSI ZAI ada "hajatan kecil-kecilan", secara tidak sengaja ketika akan ngeprint saya mencolokkan Flash Disk ke Komputer dan tiba-tiba Antivirus lokal SMADAV memberikan peringatan bahwa virus ramnit telah menginfeksi komputer dan otomatis Flash Disk saya pun terinfeksi.

Karena terbatasnya waktu saya tidak sempat menghabisi Si Ramnit yg telah menginfeksi komputer.
Yang dilakukan saat itu hanya mendownload antivirus PC MAV VALHALLA 5.5 dan selanjutnya installing, running terus scanning pake antivirus tersebut.

Tapi ada sedikit kendala setelah installing dan scanning menggunakan PC MAV tsb, komputer jadi lambat alias lemot 100%... wah, pikir saya ada apa ini??? mau  ngeplay mp3 nggak bisa, mau turn off komputer lambatnya minta ampun...Pusing...!!!
Usut punya usut ternyata antivirus PC MAV rupanya bentrok dg SMADAV antivirus, buktinya setelah SMADAV diuninstall (dibuang) dan direstart komputer berjalan normal.

Pada catatan saya kali ingin memberi tips sedikit mengenai Cara Membasmi Virus Ramnit (RECYCLER) yg telah menginfeksi Flash Disk. Cara-caranya hampir sama dg menghilangkan virus tsb yg menjangkiti PC.

Berikut adalah tips membasmi virus ramnit yg menginfeksi Flash Disk :


  1. Nonaktifkan autorun PC anda
  2. Matikan (turn off) system restore
  3. Install PC MAV Valhalla 5.5 dan jalankan (running)
  4. Restart PC dan kondisikan pada SAFE MODE
  5. Masukkan flash disk yg telah terinfeksi ramnit virus
  6. Cari folder RECYCLER pada flash disk yg terinfeksi, sorot, klik kiri, klik ikon merah tanda silang yg ada diatas layar (delete) lalu klik OK, maka folder akan terhapus.
  7. Setelah selesai lalu restart PC dan jalankan windows pada kondisi normally
  8. Lihat hasilnya dan silahkan komentar.
Berdasarkan pengalaman saya setelah PC direstart dan recheck ke Flash Disk yg terinfeksi, folder RECYCLER sudah tidak ada, dicheck ke registrypun nggak ada, ALHAMDULILLAH berhasil.
Tips ini layak dicoba jika anda punya permasalahan yg sama. Untuk cara menonaktifkan autorun dan mematikan system restore bisa dilihat pada catatan-catatan sebelumnya.

Selamat Mencoba!

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

No comments:

Post a Comment